KEGIATAN DANDIM 1612/MANGGARAI KEPADA SISWA-SISWI SDI WATU BAUR DITENGAH KUNJUNGANNYA DI LOKASI TMMD

Dandim 1612/Manggarai Beri Edukasi Kepada Siswa Siswi SDI Watu Baur. (Foto: Jun)
kodim1612.blogspt.com--Ditengah kunjungannya di Lokasi TMMD, Desa Watu Baur, Kecamatan Reok, Kabupaten Manggarai, Dandim 1612/Manggarai, Letkol Inf Rudy Markiano Simangunsong, S.Sos. melakukan kegiatan 'sharing education and learning' kepada siswa siswi SDI Watu Baur.
Anak-anak nampak antusias dan semangat mendengarkan setiap kalimat yang disampaikan Dandim 1612/Manggarai.
Dandim memberikan pembelajaran serta inspirasi kepada anak anak, untuk meningkatkan kesasaran pendidikan dan pentingnya kebersihan.
Dandim 1612/Manggarai menyampaikan, "pendidikan merupakan hal yang terpenting dalam kehidupan kita, ini berarti bahwa setiap manusia Indonesia, atau warga Negara Indonesia berhak mendapatkannya dan diharapkan untuk selalu berkembang di dalamnya, termasuk adik-adik sekalian, pendidikan secara umum mempunyai arti sebuah proses kehidupan dalam mengembangkan diri tiap individu untuk dapat hidup dan melangsungkan kehidupan,
sehingga menjadi seorang yang terdidik itu sangat penting. Adik-adik di sekolah dan di rumah dididik untukmenjadi orang yang berguna bagi orang lain, bagi Negara,Nusa dan Bangsa. Kalian harus rajin belajar, kejar cita-cita kalian, ungkap Dandim.
Dandim juga mengajarkan kepada anak-anak untuk membiasakan hidup bersih, membuang sampah pada tempatnya, serta membantu orang tua di rumah.
LihatTutupKomentar