KEGIATAN PENGHIJAUAN KORAMIL REOK PERINGATI HUT TNI KE-74

Serka Husrin Saat Lakukan Penghijauan HUT TNI Ke-74
kodim1612.blogspot.com--Peringatan HUT TNI ke 74 tahun 2019, anggota Koramil 03/Reok, Kodim 1612/Manggarai melaksanakan kegiatan penghijauan/reboisasi.

Kegiatan penghijauan dilakukan di bukit Wae Selung, Desa Salama, kecamatan Reok, Kabupaten Manggarai dengan menanam anakan pohon mahoni.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Camat Reok Ir. Kanis Tonga, Danramil 03/Reok Kapten Inf Totok Hariyanto, Kacabjari Reok Ida Bagus, S.H., Polsek Reok, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh Pemuda, Kepala Sekolah MAN Reok, Babinsa Koramil 03/Reok, Siswa-Siswi MAN dan MTs, warga Desa Salama serta anggota Persit KCK.

Danramil mengatakan disela kegiatan, bahwa kegiatan penghijauan ini dalam rangka memperingati HUT TNI ke 74, diharapkan dengan adanya kegiatan penghijauan ini kemanunggalan TNI dengan Rakyat semakin kuat serta semoga kegiatan yang sudah kita lakukan ini akan membawa manfaat bagi kehidupan serta lingkungan dimasa yang akan datang, ungkapnya.

Danramil mengucapkan terima kasih kepada semua pihak atas partisipasinya dalam mengikuti kegiatan penghijauan ini. (Ucg).

LihatTutupKomentar